1. HOME
  2. INFO PASURUAN

Hadiri anniversary, Bupati Irsyad sebut CFD ajang silaturahmi dan unjuk potensi

“CDF ini juga menjadi ajang silaturahmi sekaligus refreshing bagi warga sekitar yang tak ingin mendengar suara mesin alias kendaraan bermotor."

Bupati Irsyad ketika menghadiri CFD. ©2018 Merdeka.com Editor : Nur Salam | Kamis, 04 Januari 2018 16:00

Merdeka.com, Pasuruan - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pasuruan melalui Dinas Perhubungan (Dishub) menggelar Anniversary 3Rd Car Free Day (CFD) Pandaan, Minggu (03/12). Acara tersebut dihadiri oleh Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pasuruan Ny Lulis Irsyad Yusuf, Ketua DPRD Sudiono Fauzan, Kepala Dinas Perhubungan Heri Yitno dan puluhan ribu warga Kecamatan Pandaan yang memenuhi area CFD sejak pukul 06.00WIB.

Bupati Irsyad dan rombongan tiba pukul 06.30 WIB dan langsung disambut Tarian Dolanan Wayang dari anak-anak Kecamatan Gempol. Setelah itu, Irsyad bergabung dengan ribuan warga untuk melakukan senam Pasuruan Gumuyu. “Luar biasa sambutan dan antusiasme warga Pandaan. Betul-betul heboh, karena selalu hadir setiap dua minggu sekali di acara CFD ini,” teriak Irsyad dalam sambutannya.

Menurutnya, CFD adalah ajang untuk mengenalkan semua potensi yang ada di Kecamatan Pandaan, mulai dari kesenian, kerajinan tangan sampai produk unggulan dari para UKM/UMKM/IKM. Oleh karenanya, kegiatan CFD harus terus dilakukan sampai kapanpun.

“CDF ini juga menjadi ajang silaturahmi sekaligus refreshing bagi warga sekitar yang tak ingin mendengar suara mesin alias kendaraan bermotor. Dan yang tak kalah penting adalah warga bisa menjual kreatifitasnya, mulai dari makanan minuman, aneka kerajinan tangan sampai produk-produk unggulan IKM dan sejenisnya. Maka dari itu, acara CFD ini harus dan wajib terus dilaksanakan,” kata bupati yang akrab disapa Gus Irsyad itu.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Pasuruan Hery Yitno mengatakan, pihaknya saat ini telah membuat "Pasuruan Transportation Centre" yang tujuannya yaitu untuk memantau arus lalu lintas di tujuh belas titik yang ada di wilayah Kabupaten Pasuruan.

"Ketujuh belas titik yang dipantau diantaranya 2 titik di Purwodadi, 4 titik di Pandaan, 2 titik di Bangil, Simpang Empat Gempol, Pertigaaan Tambakrejo, Simpang Tiga Komplek Perkantoran Raci, Pertigaan Ngopak, Perempatan Warungdowo, Pertigaan Rejoso dan Purwosari," pungkasnya. (oci)

(NS)
  1. Peristiwa
KOMENTAR ANDA
TERPOPULER
Pariwisata