1. HOME
  2. INFO PASURUAN

Begini cara Bupati Irsyad dekatkan diri dengan para jukir

“Kalau tidak ada juru parkir, banyak kendaraan yang diparkir sembarangan. Nah kalau sudah sembarangan, maka banyak akibat yang ditimbulkan."

Bupati Irsyad ketika beramahtamah dengan para jukir. Foto/pasuruankab.go.id. ©2017 Merdeka.com Editor : Nur Salam | Minggu, 03 September 2017 22:08

Merdeka.com, Pasuruan - Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf memiliki cara tersendiri agar selalu bisa dekat dengan warganya. Salah satunya yakni membaur dengan masyarakatnya yang berada di kelas bawah. Hal itu seperti yang dilakukan oleh Bupati Irsyad beberapa waktu lalu. Dia berkumpul bersama dengan ratusan juru parkir (jukir) yang ada di wilayah Kabupaten Pasuruan.

Tak hanya itu, ratusan juru parkir se-Kabupaten Pasuruan itu dibuat tertawa oleh candaan Bupati Irsyad Yusuf. Bahkan, kelucuan Bupati Irsyad itu terlihat tatkala setelah memberikan sambutan pengarahan terhadap semua staf Dinas Perhubungan hingga pengawas Juru Parkir dan Jukir

"Saya hanya ingin membuat bahagia para juru parkir, tidak ada yang lain. Sebab kalau mereka dibuat formal pasti akan bosan, jadi kita yang harus mengikuti keinginan mereka. Dan alhamdulillah, mereka semua senang,” kata Bupati Irsyad.

Selain itu Bupati yang dikenal jago bernyanyi ini menambahkan, keberadaan juru parkir sangat bermanfaat untuk mengamankan kendaraan yang dijaganya, serta mengatur arus lalu lintas di sekitar lokasi parkir yang dekat dengan jalan raya.

“Kalau tidak ada juru parkir, banyak kendaraan yang diparkir sembarangan. Nah kalau sudah sembarangan, maka banyak akibat yang ditimbulkan. Untuk itu, saya berterima kasih untuk semua jukir di Kabupaten Pasuruan, tetaplah menjadi jukir yang baik bagi masyarakat,” terangnya.

Sementara para jukir mengaku sangat terhibur dengan candaan yang diberikan oleh orang nomor satu di wilayah Kabupaten Pasuruan. “Saya nggak sangka ternyata Pak Irsyad lucu orangnya, dan beliau mau guyonan sama orang kecil kayak kita,” ungkap Salaman (54), salah seorang jukir asal Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan.

Tak hanya Salaman, Mahmud (43) misalnya, lelaki yang sudah 18 tahun menjadi juru parkir di Pandaan itu kagum dengan gaya kepemimpinan Irsyad Yusuf. “Gus Irsyad orangnya santai sekali, dan peduli dengan kita. Buktinya semua teman-teman saya dikasih jimat (angpau) sama beliau,” pungkasnya. (abu)

(NS)
  1. Peristiwa
KOMENTAR ANDA
TERPOPULER
Pariwisata