1. HOME
  2. PARIWISATA

Sensasi berenang bersama ikan di Pemandian Alam Banyu Biru

Ya, sesuai dengan namanya, pemandian alam ini memiliki sumber mata air alami nan segar.

Menyelam bersama ikan di Pemandian Alam Banyu Biru. lebihbaik.newstipsindonesia.com/. ©2017 Merdeka.com Editor : Nur Salam | Kamis, 29 Juni 2017 18:03

Merdeka.com, Pasuruan - Anda ingin merasakan sensasi berenang dan menyelam bersama ribuan ikan-ikan yang cukup besar? Tak perlu datang ke laut, jika anda sedang berada di wilayah Kabupaten Pasuruan atau sekitarnya, cukup datang saja ke Pemandian Alam Banyu Biru. Pemandian alam tersebut merupakan salah satu obyek wisata alam di Kabupaten Pasuruan yang memang layak untuk dikunjungi. Tepatnya berada di Desa Sumberejo, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan.

Baik datang bersama keluarga, teman-teman sekolah, atau datang sendiri juga asyik saja. Ya, sesuai dengan namanya, pemandian alam ini memiliki sumber mata air alami nan segar dan dipercaya airnya bikin awet muda. Sehingga menyajikan sebuah kolam pemandian yang berwarna seolah-olah biru. Ada dua macam kolam pemandian yang ditawarkan pada pemandian alam tersebut.

Satu kolam merupakan kolam alami yang sekaligus mengeluarkan mata air, dan kolam yang kedua merupakan kolam buatan. Untuk kolam pemandian alami, terisi dengan ribuan Ikan Sengkaring atau disebut juga dengan 'Ikan Dewa.' Belum diketahui asal muasal ribuan ikan tersebut berasal. Yang jelas, ikan-ikan tersebut sudah menjadi penghuni lama kolam alami yang menurut sejarahnya dibangun sejak era akhir Majapahit ini.

Bagi yang suka berenang dan menyelam bersama ikan, setiap pengunjung dipersilakan merasakan sensasinya. Tenang! ikan-ikan yang berada di kolam alami ini bukanlah ikan-ikan buas dan suka menggigit. Mereka adalah kumpulan ikan-ikan jinak yang siap menemani para pengunjung yang datang. Tapi jangan diganggu juga keberadaan ikan-ikan tersebut. Konon, jika ikan-ikan itu disakiti, ditangkap, apalagi sampai dibawa pulang, maka yang melakukannya akan ketimpa sial, wah! serem juga.

Khusus bagi para pengunjung yang tidak begitu suka atau mungkin geli jika harus berenang bersama ikan-ikan, bisa memilih untuk masuk ke kolam buatan. Untuk kolam buatan yang disediakan, ada dua kolam buatan yang ada di komplek pemandian alam tersebut. Satu merupakan kolam renang standard dengan kedalaman berkisar 2,5 meter, dan satu lagi merupakan kolam yang diperuntukkan bagi anak-anak dengan kealaman berkisar 1 meter sehingga cukup aman untuk digunakan.

Untuk tiket masuk ke pemandian tersebut, pengunjung tak perlu khawatir. Sebab harga tiket masuknya ramah bagi kantong, yakni sekitar Rp 5.000 hingga Rp 10.000. Dengan harga yang sangat terjangkau tersebut, pengunjung dapat merasakan berenang, menyelam bersama ikan, atau sekadar bermain air di kolam-kolam buatan yang sumber airnya berasal dari mata air yang sama.

(NS)
  1. Ragam
  2. Zona Turis
KOMENTAR ANDA
TERPOPULER
Pariwisata